Laporan Wartawan Tribun Jabar, Nazmi Abdurahman TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Roberto Calros Mario Gomez, merasa revisi sanksi yang dibuat Komisi Disiplin Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Komdis PSSI) untuk tiga pemainnya makin merugikan timnya. Dalam rilis terbaru, Komdis PSSI merevisi sanksi untuk tiga pemain asing Persib Bandung yakni Bojan Malisic, Ezechiel N Douassel, dan Jonathan Bauman. Isi dari perubahan itu berupa larangan bermain empat pertandingan kepada Bojan Malisic yang berlaku sejak pekan ke 24, saat Persib Bandung Vs Madura United, Selasa 9 Oktober 2018. Selanjutnya, ia absen saat Persib Bandung melawan Persipura Jayapura (15/10/2018), Persebaya Surabaya (20/10/2018), dan PSM Makassar (24/10/2018). Demikian pula dengan sanksi untuk Ezechiel N Douassel yang dihukum lima laga dilarang bermain. Sanksi bagi striker asal Chad itu berlaku mulai laga melawan Madura United, berlanjut pada empat laga selanjutnya. Rekan duet Ezechiel N Douassel, Jonathan Bauman mendapatkan larangan bermain sebanyak dua kali, berlaku pada laga melawan Persipura Jayapura dan Persebaya Surabaya. Jonathan Bauman tetap tidak bisa bermain melawan Madura United pada pekan ke-24 Liga 1 lantaran Bauman terkena akumulasi kartu kuning saat pertandingan melawan Persija Jakarta. Dalam surat keputusan Komdis PSSI sebelumnya, sanksi larangan bermain untuk Ezechiel N Douassel dan Bojan Malisic mulai berlaku pada pekan ke 25, saat Maung Bandung bentrok dengan Persipura Jayapura. Let's block ads! (Why?) October 08, 2018 at 11:24AM via Tribunnews.com https://ift.tt/2Cxhrnr |
No comments:
Post a Comment