Pages

Monday, October 15, 2018

Seragam Gratis Ribuan Siswa SMP di Kota Blitar Belum Jadi, Banyak Siswa Masih Pakai Seragam SD

TRIBUNNEWS.COM, BLITAR - Pembagian seragam gratis untuk siswa SMP yang dijadwalkan dapat terealisasi pada awal tahun ajaran baru ternyata molor. 

Dinas Pendidikan Kota Blitar baru akan mendistribusikan seragam gratis kepada siswa Oktober 2018.

"Seragamnya baru datang pekan lalu, pertengahan Oktober ini akan kami distribusikan ke siswa," kata Kepala Seksi Sarana dan Prasarana Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Blitar, Turkamandoko, Senin (15/10/2018).

Menurutnya, pembagian seragam gratis ke siswa sebenarnya tidak molor. Lelang pengadaan seragam gratis memang baru dilakukan Agustus 2018 dan selesai sampai Desember 2018.

"Bukan molor, ini justru lebih cepat dari waktu lelangnya," ujarnya.

Dia mengatakan, pengadaan seragam gratis tahun ini memang beda dengan tahun sebelumnya.

Kini, seragam yang diberikan ke siswa sudah dalam bentuk pakaian jadi. Tahun sebelumnya, bantuan seragam yang diberikan ke siswa hanya berupa kain. Siswa harus menjahitkan sendiri kain tersebut.

"Tahun ini, bantuan seragamnya langsung bentuk pakaian. Wali murid tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menjahitkan kain seragam," katanya.

Seragam gratis itu akan diberikan untuk 1.873 siswa SMP negeri dan 124 siswa SMP swasta.

Masing-masing siswa menerima tiga setel seragam. Yakni, seragam putih biru, seragam pramuka, dan seragam batik.

Let's block ads! (Why?)


October 15, 2018 at 09:13PM
via Tribunnews.com https://ift.tt/2QTjHbQ
RSS Feed

If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=http%3A%2F%2Fwww.tribunnews.com%2Frss&max=3, then Send me an email


Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets.

IFTTT

No comments:

Post a Comment